Sosialisasi Pengenalan Portal Rumah Belajar Kepada Orang Tua Siswa SDN 3 Kertamukti

Kegiatan sosialisasi pengenalan Portal Rumah Belajar kepada orang tua siswa di SDN 3 Kertamukti ini merupakan sosialisasi saya yang keempat secara tatap muka. Sasaran sosialisasi ini adalah orang tua siswa kelas 1 dan diprioritaskan bagi mereka yang sudah mendapat bantuan kuota belajar untuk anaknya. Acara ini dilaksanakan pada hari Kamis, 15 Oktober 2020 mulai pukul 10.00 - 11.45 WIB. 

Sambutan dan antusias yang luar biasa dari Kepala Sekolah dan para orang tua siswa membuat saya semakin bersemangat untuk berbagi sedikit pengetahuan  tentang Pemanfaatan Portal Rumah Belajar. Kegiatan sosialisasi tatap muka ini juga melaksanakan protokol kesehatan. 

Materi yang disampaikan adalah tentang "Pemanfaatan Portal Rumah Belajar Untuk Pembelajaran Dengan Menggunakan Kuota Belajar Gratis". Kegiatan ini dihadiri oleh 26 orang tua siswa kelas 1 dan Kepala Sekolah (daftar hadir terlampir).

Tujuan sosialisasi ini adalah untuk memperkenalkan kepada para orang tua siswa tentang  Portal Rumah Belajar dan pemanfaatan kuota belajar gratis. Karena hampir seluruh orang tua siswa belum tahu/faham tentang pemanfaatan kuota belajar dan Portal Rumah Belajar.

Berikut laporan tahapan kegiatan dari awal sampai akhir:

Tahap Persiapan

  1. Melakukan koordinasi dengan guru dan kepala sekolah setempat
  2. Mencetak banner yang akan dipakai pada saat sosialisasi 
  3. Membuat flyer sebagai bentuk undangan dan saya berikan kepada Kepala Sekolah untuk disebar kepada guru dan siswa SDN 3 Kertamukti
  4. Menyiapkan peralatan untuk presentasi 
  5. Menyiapkan peralatan untuk protokol kesehatan (thermogun, masker, hand sanitizer)
  6. Menyiapkan materi yang akan disampaikan (materi terlampir)
Tahap Pelaksanaan
  1. Orang tua mengisi daftar hadir;
  2. Cek suhu tubuh, cuci tangan pakai hand sanitizer yang disediakan;
  3. Acara Inti: Acara diawali dengan pembukaan, doa, sambutan Kepala Sekolah (Bapak Lukman Hakim, S.Pd.I., M.M.), pemaparan materi, tanya jawab dan praktek mengakses Rumah Belajar, penutupan;
  4. Acara berjalan lancar dan tertib.
Manfaat yang didapat setelah sosialisasi

Mereka merasa senang dan terfahamkan mengenai pemanfaatan Rumah Belajar untuk Pembelajaran, bisa mengakses Rumah Belajar baik melalui web maupun aplikasi. Meskipun masih ada sebagian orang tua yang HP nya belum android sehingga mereka tidak bisa mempraktekannya secara langsung. kemudian mereka juga menjadi tahu kegunaan kuota belajar gratis untuk apa saja.

Hasil evaluasi

Karena mereka baru pertama kalinya mengenal Portal Rumah Belajar dan waktu sosialisasi yang terbatas, sehingga mereka belum terlalu fham akan fitur-fitur pendukung serta sumber belajar lainnya yang ada di Portal Rumah Belajar. Sehingga perlu diadaknya sosialisasi lanjutan. 


Dokumentasi Kegiatan










Lampiran

Bukti Undangan melalui Flyer di WAG (Lihat/unduh)
Daftar Hadir (Lihat/unduh)
Materi (Lihat/Unduh)

#Sosialisasi #RumahBelajar #PembaTIKLevel4 #PembatikJABAR #Pembatik2020 #BerbagiInovasi #MerdekaBelajar #GuruPenggerakTIK #IndonesiaMaju

Comments

Popular posts from this blog

Modul 2.2 Pembelajaran Sosial-Emosional (PSE) - Koneksi Antar Materi

RPP Berdiferensiasi dan Terintegrasi KSE

Tugas Modul 1.3.a.5 Pembelajaran 3 - Refleksi Individu 4P